4 Hal yang Harus Kamu Tahu Mengenai Layanan Cargo

Pengiriman15 December 2022
cargo-di-bandara-soekarno-hatta

Menggunakan jasa cargo di bandara Soekarno Hatta memang memiliki banyak keuntungan. Bagi kamu yang ingin mencoba layanan cargo ini, kamu perlu tahu mengenai hal-hal penting dari layanan cargo berikut ini. 

1. Layanan cargo cocok untuk pebisnis besar 

Salah satu hal yang harus kamu ketahui dari sebuah layanan cargo adalah mengenai penggunaan dari layanan cargo ini. Penggunaan layanan cargo bisanya akan lebih cocok digunakan untuk pengiriman cargo dalam jumlah besar. Hal inilah yang membuat pengiriman cargo akan lebih cocok untuk kamu yang memiliki bisnis yang besar. 

Bagi kamu yang memiliki bisnis yang besar dan membutuhkan jasa pengiriman yang mampu melayani pengiriman dalam jumlah yang lebih besar, maka kamu akan diuntungkan dengan adanya layanan cargo ini. 

Pasalnya layanan cargo bukan hanya memberikan layanan yang memadai untuk kebutuhan kamu tapi juga akan memberikan biaya layanan yang lebih murah jika dibandingkan dengan penggunaan layanan ekspedisi. 

Baca juga: Cara Hitung Berat Tarif Kirim Barang ke Luar Negeri Terbaru

2. Layanan cargo bisa jadi satu dengan jasa ekspedisi 

Selanjutnya, hal lain yang perlu kamu ketahui dari sebuah jasa cargo di bandara Soekarno Hatta adalah mengenai penyedia dari layanan cargo ini. Banyak orang yang masih awam bingung dimana mereka bisa mendapatkan layanan cargo untuk proses pengiriman produk yang mereka miliki. Hal ini disebabkan karena penyedia layanan cargo ini sesungguhnya tidak banyak yang dikenal publik. 

Bahkan perlu kamu tahu bahwa layanan cargo sesungguhnya juga bisa menjadi satu dengan layanan dari jasa ekspedisi. Contohnya, jasa ekspedisi JNT dan juga JNE merupakan jasa penyedia layanan ekspedisi. Akan tetapi mereka juga memiliki layanan cargo yang bisa digunakan untuk pengiriman dengan skala yang besar. 

3. Layanan cargo juga harus punya tracking tool 

Hal lainnya yang harus kamu ketahui ketika kamu menggunakan sebuah jasa cargo murah adalah mengenai layanan tracking yang dimiliki oleh layanan cargo yang akan kamu gunakan. Ada sangat banyak sekali jasa cargo yang bisa ditemukan, ada yang murah dan ada juga yang mahal. 

Bagi kamu yang ingin menggunakan jasa cargo yang murah, jangan terjebak dengan jasa cargo yang murah tapi murahan. Ada banyak jasa yang melakukan pengiriman cargo tapi tidak profesional karena tidak menyediakan tracking tool untuk konsumen. Jasa seperti inilah yang harus kamu hindari. 

4. Layanan cargo tidak door to door 

Salah satu hal yang harus kamu ketahui selanjutnya adalah mengenai pengiriman jasa cargo yang terbatas dengan pengiriman point to point. Artinya jasa cargo tidak akan memberikan layanan door to door seperti layanan ekspedisi yang mengantar paket kiriman langsung ke rumah melainkan pengiriman dengan menggunakan layanan cargo di bandara Soekarno Hatta hanya akan terbatas dengan layanan dari satu poin seperti bandara ke bandara lainnya. 

Baca juga: Cara Menulis Format Kirim Paket yang Baik dan Benar

author

Shipper Indonesia

https://shipper.id/

Shipper Indonesia menjemput paket Anda dan mencarikan harga pengirim terbaik dari agen pengiriman ternama. Cukup siapkan pesanan, jadwalkan waktu penjemputan, dan kami akan mengurus sisanya, pengiriman jadi mudah.

Ingin konsultasi lebih lanjut? Isi data Anda di sini:

+62
Data tidak ditemukan
Periksa di sini untuk setuju dengan kami syarat dan ketentuan.