Tren Minuman Kekinian Bagi Sobat Shipper untuk Dicoba

Operasional Bisnis15 December 2022
tren-minuman-kekinian

Tren minuman kekinian saat ini tengah banyak mengalami perkembangan dan semakin booming. Hal tersebut dapat menjadi ide peluang tersendiri bagi kamu. Tidak hanya sekedar mencari yang baru, kamu juga perlu mencari paling menguntungkan serta menjanjikan. Setiap harinya muncul varian baru dan menarik untuk dicicipi. 

Kuliner unik terus bermunculan setiap harinya dan patut dicoba dengan varian yang berbeda. Pengusaha dalam bidang kuliner satu ini juga semakin mudah ditemukan dari mulai pinggiran jalan hingga pusat perbelanjaan. Kamu bisa menjadi salah satunya dengan membuat bisnis kuliner ini. 

Bahan yang digunakan untuk pembuatannya terbilang sederhana dan mudah ditemukan di sekitar. Selain itu, banyak orang juga memberikan respons positif akan keberadaannya. Semua itu tentunya menjadi kesempatan bagi kamu untuk menciptakan bisnis minuman kekinian. Berikut beberapa jenis yang bisa kamu jadikan referensi. 

1. Mocktail dengan Bahan Dasar Teh

Mocktail menggunakan teh menjadi salah satu yang cukup hits belakangan. Pembuatan mocktail dirancang dengan unik dan varian topping beragam. Minuman berbahan dasar teh ini menjadi trend tersendiri dan layak untuk dicoba sebagai ide usaha. Bahkan di beberapa negara jenis ini sudah sangat populer. 

Tidak hanya sekedar berbahan teh, sudah ada varian lain yang memberikan kesegaran sempurna. Seperti perpaduan nanas dan soda. Bahkan ada juga mocktail yang disajikan sebagai perpaduan antara tonik bunga elder dan jasmine sehingga menghasilkan minuman berwarna hijau. 

Baca Juga: Mau Usaha Online Kamu Tahan Lama? Ikuti tips ini yuk!

2. Trend Floaties Drink

Meminum es krim saat udara panas dapat membantu melepaskan dahaga, terlebih jika itu adalah floaties drink. Perpaduan antara soda dan es krim membuat minuman satu ini memiliki rasa yang sangat menjanjikan. Untuk menciptakan floaties drink dengan rasa unik, kamu bisa membuat varian terbaru. 

Proses pembuatan floaties drink sangat mudah dengan bahan terjangkau. Untuk membuatnya kamu bisa menggunakan berbagai bahan seperti susu, gula pasir dan telur. Hanya menggunakan tiga bahan utama tersebut dan ditambah dengan coklat dan vanili, kamu bisa membuat floaties drink sendiri. 

3. Smoothies 

Jenis lain yang tidak kalah menarik dari floaties drink maupun mocktail bahan teh yaitu smoothies. Memiliki tekstur kental, minuman ini wajib dicoba terutama bagi kamu yang sedang menerapkan pola hidup sehat. Banyak manfaat diperoleh dengan mengonsumsi smoothies, diantaranya yaitu menjaga sistem kekebalan tubuh hingga membersihkan pencernaan. 

Kandungan yogurt pada smoothies menjadi penyebab minuman ini bermanfaat untuk kesehatan. Selain varian rasa yang beragam dapat dipadukan dengan manfaat sehat dari smoothies. Manfaat lain seperti menguatkan fungsi otak maupun otot juga bisa diperoleh dari kuliner satu ini. Sehingga selain menyegarkan, banyak manfaat diberikan oleh smoothies sebagai perpaduan antara susu, yogurt dan berbagai bahan lain. 

4. Trend Bubble Tea

Jenis lain yang dapat dijadikan sebagai ide usaha yang menarik adalah bubble tea. Terlebih kuliner ini sangat populer di banyak kalangan. Bubble tea atau biasa disebut boba menjadi sangat populer selama beberapa tahun terakhir. Memiliki bentuk seperti mutiara hitam, boba terbuat dari tapioka. 

Jenisnya sendiri cukup beragam dengan tekstur kenyal serta padat. Meski kuliner ini sudah ada sejak lama, namun boba mengalami booming selama beberapa tahun terakhir. Sebagai kuliner yang memadukan rasa manis menyegarkan, boba menjadi minuman tepat pelepas dahaga. 

Untuk membuat usaha juga ikutan hits, sebaiknya memilih jasa pengiriman yang bisa memasok kebutuhan secara cepat dan luas. Dikenal sebagai jasa pengiriman dan pergudangan bebas kirim tanpa batas, Shipper menjadi pilihan tepat.

Untuk mengetahui lebih lanjut kamu bisa cek di www.shipper.id. Memberikan jasa ekspedisi terbaik untuk pengiriman kamu. Tak hanya itu saja, Shipper juga memiliki layanan customer service supportive selama 24 jam serta fitur tracking untuk melacak keberadaan paket yang sedang dikirim secara online dan akurat. Bebas kirim tanpa batas dan ke mana saja, Shipper solusinya!

Baca Juga: Kirim Paket Murah dan Berkualitas dengan Shipper Indonesia

Previous Article
Next Article
author

Shipper Indonesia

https://shipper.id/

Shipper Indonesia menjemput paket Anda dan mencarikan harga pengirim terbaik dari agen pengiriman ternama. Cukup siapkan pesanan, jadwalkan waktu penjemputan, dan kami akan mengurus sisanya, pengiriman jadi mudah.

Ingin konsultasi lebih lanjut? Isi data Anda di sini:

+62
Data tidak ditemukan
Periksa di sini untuk setuju dengan kami syarat dan ketentuan.